Gula Kekinian yaaa.. Gula Semut
Gula semut merupakan gula dengan segudang manfaat yang bentuknya mirip dengan rumah semut yang bersarang di tanah. Biasanya orang mengenal dengan gula merah versi bubuk yang tanpa dicetak dan sering pula disebut sebagai gula kristal karena teksturnya berbutir-butir. Bahan dasar untuk membuat gula semut adalah nira dari pohon kelapa atau pohon aren yang termasuk kedalam tumbuhan palmae (palm), sehingga gula semut juga sering disebut sebagai palm sugar atau palm zuiker.
Dibanding dengan gula lainnya, gula semut mempunyai keistimewaan diantaranya adalah memiliki rasa dan aroma khas yang berasal dari bahan pembuatnya, yaitu nira. Gula semut tidak mengandung bahan pengawet, pewarna atau bahan kimia lainnya sehingga aman untuk dikonsumsi.
Baca Juga: Bahaya Gula Putih Biasa
Miriam Vos, MD, dan koleganya dari Atlanta Emory University meneliti kaitan antara tingginya asupan gula tambahan pada orang-orang Amerika dan kontribusinya pada tingginya kolesterol. Berdasarkan penelitian tersebut juga memunculkan pemikiran dalam masyarakat bahwa mengonsumsi gula mempunyai dampak yang berbahaya bagi kesehatan. Di masyarakat luas selama ini dikenal apabila mengonsumsi gula secara berlebih identik dengan kegemukan, diabetes dan penyakit kardiovakular. Tetapi, riset terbaru membuktikan bahwa, terlalu banyak mengonsumsi gula ternyata mempengaruhi kadar kolesterol dan trigliserida dalam tubuh. Dengan adanya riset baru ini banyak masyarakat cemas dalam menggunakan gula sehingga membatasi dalam mengonsumsi makanan dan minuman yang manis. Sedangkan makanan dan minuman yang kurang gula atau bahkan tanpa gula akan terasa hambar. Namun permasalahan ini akan hilang dengan mengonsumsi gula semut yang mempunyai segudang manfaat.
Segudang manfaat gula semut diantaranya:
- mencegah diabetes
- menjaga kadar kolesterol
- menjaga kesehatan pencernaan
- menjaga kesehatan saraf dan fungsi otot
- mengurangi kemungkinan osteoporosis
Dari segudang manfaat tersebut gula semut sangat cocok dikonsumsi pada penderita kolesterol tinggi. Gula semut dari bahan alami cocok digunakan oleh penderita kolesterol tinggi karena gula semut terbuat dari bahan alami yang dalam pembuatannya tidak ditambahkan pengawet dan tanpa bahan-bahan berbahaya untuk tubuh.
Meskipun mengonsumsi gula semut para penderita kolesterol tinggi tidak perlu khawatir karena gula semut ini tidak akan menyebabkan tekanan kolesterol naik, sehingga tetap santai dalam menikmati makanan atau minuman manis dengan rasa dan aroma yang khas dari nira.
Beli Gula Semut Murni >>>> di Eka Farm
Saya adalah pejuang pangan organik, hal ini di karenakan banyaknya hal negativ yang saya rasakan jika tidak mengkonsumsi makanan organik, seperti daya tahan tubuh yang mudah drop dan lainnya