Kheer merupakan makanan penutup atau dessert manis berupa puding khas India. Kheer berbahan dasar beras dan susu yang juga cukup populer di wilayah Asia Selatan lain seperti Pakistan, Bangladesh, Sri Lanka, Bhutan, dan Nepal. Selain itu, Kheer merupakan dessert yang memiliki nilai gizi tinggi jika dilengkapi dengan kacang- kacangan dan buah kering. Kheer juga bisa menjadi menu dessert untuk diet.
Apa saja bahan yang dibutuhkan untuk membuat kheer?
Selain beras dan susu full fat/ full cream, komposisi lain untuk membuat kheer yaitu gula (pemanis), dan bubuk kapulaga. Kheer memiliki tekstur creamy dan rich. Tekstur ini adalah hasil dari proses perebusan beras dalam susu tinggi lemak (full fat) pada api sedang dalam waktu yang lama.
Apakah kheer harus selalu terbuat dari beras? Sebenarnya tidak, Moms. Selain menggunakan bahan dasar beras, kheer juga dapat menggunakan bihun, sagu, dan wortel. Namun, kheer beras adalah sajian khas tradisional India. Puding ini memiliki rasa manis. Lalu, apakah harus menggunakan gula untuk pemanisnya? Tentu saja tidak, Moms. Anda dapat menggunakan pengganti gula seperti gula semut. Anda pun dapat menyesuaikan tingkat kemanisannya sesuai selera Anda dan keluarga. Bubuk kapulaga merupakan salah satu rempah andalan masyarakat India yang hampir selalu digunakan pada setiap jenis masakan tradisional atau sajian khas India.
Beras seperti apa yang digunakan untuk membuat kheer? Beras yang digunakan biasanya basmati, jenis beras khas India. Akan tetapi, tentunya Anda tidak perlu membeli atau kesulitan mencari beras basmati untuk mulai membuat kheer. Beras jenis apapun cocok dan bisa digunakan sebagai komposisi kheer. Kali ini, Eka Farm akan berbagi resep kheer beras. Yuk, langsung siapkan alat dan bahan untuk membuat puding khas India ini.
Menu dessert untuk diet, Kheer
Bahan- bahan:
- 150 gr beras yang sudah direndam selama 1 jam (Moms dapat menggunakan beras diet atau beras diabetes untuk membuat kheer)
- 1 liter susu full cream/ full fat
- 3 buah kapulaga hijau (cardamom), geprek/ bubuk
- gula/ pemanis lain sesuai selera (Anda bisa menggunakan gula semut)
Bahan tambahan untuk topping:
- 50 gr kacang almond sangria yang sudah dicincang kasar
- 25 gr kismis manis/kurma
- 25 gr kacang mede sangrai
- 25 gr kacang pistachio (optional)
Cara membuat dengan panci:
- Tiriskan beras yang sudah direndam selama 30 menit hingga 1 jam.
- Siapkan panci di atas kompor. Didihkan susu full cream dalam panci besar. Usahakan panci yang Anda gunakan untuk memasak berbahan tebal. Rebus beras dalam api sedang.
- Setelah susu mendidih, masukkan beras yang sudah ditiriskan. Aduk beras dalam susu untuk mencegah beras gosong. Masak dan aduk hingga beras terlihat lunak dan lembek.
- Masukkan gula atau pemanis lain pilihan Anda. Aduk hingga merata.
- Kecilkan api hingga kheer mengental.
- Masukan kapulaga yang sudah digeprek atau kapulaga bubuk dan kacang-kacangan (almond dan mede). Aduk dan masak sekitar 5 menit. Masukkan kismis saat kheer sudah akan diangkat.
- Pastikan kheer sudah mengental dan tidak cair sebelum mematikan api.
- Setelah matang, pindah dan tuangkan kheer ke dalam mangkuk. Kheer akan mengental setelah diangkat dari atas kompor.
- Hias kheer yang sudah matang dengan kacang pistachio.
Moms bisa menyajikan kheer dalam kondisi panas atau didinginkan dalam kulkas.
Keuntungan membuat kheer beras dengan Beras Diet Organik atau Beras Diabetes
Jika beras biasa memiliki serat yang lebih rendah dengan kandungan indeks glikemik yang tergolong tinggi, Beras Diet Organik dan Beras Diabetes lebih kaya gizi dan memiliki indeks glikemik yang lebih rendah. Beras Diet Organik dari Eka Farm terbuat dari beras putih premium dan beras merah organik. Kombinasi kedua beras tersebut akan menghasilkan nasi yang tidak hanya nikmat, tetapi kaya serat, vitamin, mineral, dan antioksidan.
Baca juga: BERAS DIET ORGANIK UNTUK MEMBANTU HEMPASKAN LEMAK
Sedangkan Beras Diabetes memiliki indeks glikemik yang lebih rendah daripada beras putih biasa. Meskipun memiliki rasa seperti beras putih biasa, Beras Diabetes aman dikonsumsi para penderita diabetes. Tentunya, dengan porsi yang terkontrol dan tetap berkonsultasi dengan dokter.
Baca juga: NASI YANG AMAN UNTUK PENDERITA DIABETES?
Selamat mencoba memasak kheer beras khas India, Moms.
Saya percaya bahwa keterbukaan dan keterlibatam serta berkomitmen untuk menyajikan konten yang informatif, inspiratif, dan berguna bagi pembaca. Melalui setiap artikel, saya berusaha membantu Anda memberikan inspirasi dan motivasi untuk mengatasi masalah dan membawa perubahan positif serta memberikan wawasan yang berharga.