Mengatasi Autis– Psikiater dan pemerhati autisme, dr Kresno Mulyadi, Sp.KJ menyatakan autis dapat disembuhkan melalui terapi intensif nan terpadu, dan diet khusus bagi penyandangnya.
“Jika ada yang berpendapat autisme sudah baku dan tidak ada lagi harapan itu paradigma lama. Berdasarkan temuan terbaru gangguan Autis dapat disembuhkan melalui terapi dini secara intensif dan terpadu.
Ia menerangkan terapi yang dapat dilakukan meliputi terapi prilaku diantaranya menggunakan metode yang dikembangkan Ivar Lovaas dari UCLA yaitu konsep Aplied behavior Analysis (ABA).
Sedangkan makanan yang mengandung terigu akan memperparah pencernaan penyandang autis. Oleh karena itu pada penyandang autis, diet gula, terigu dan coklat akan memperbaiki fungsi-fungsi abnormal pada otaknya sehingga saraf pusat bekerja lebih baik dan berbagai gejala autis dapat dikurangi bahkan dihilangkan.
Setelah itu jika diperlukan masih ada terapi lain sebagai penunjang berupa medikamentosa, okupasi dan fisik, wicara, bermain dan terapi khusus.
Kunci dari semua itu adalah terapi dini, intensif dan terpadu sehingga penyandang autis akan bisa sembuh.
Autis merupakan gangguan perkembangan neurobiologis berat pada anak sehingga menimbulkan masalah dalam berkomunikasi dan berinteraksi dengan lingkungannya.
Faktanya, tidak ada obat atau metode yang dapat menyembuhkan autisme. Selain itu, tidak ada cara untuk mengobati gejala utamanya secara total. Seumur hidupnya, mereka harus hidup dengan autisme.
Namun, tersedia perawatan untuk membantu pengidap autisme menyesuaikan diri dengan kondisinya. Maka, masih sangat memungkinkan bagi orang-orang dengan gangguan spektrum autisme untuk hidup lebih baik dan mandiri. Seiring berjalannya waktu, mereka bisa menjadi lebih baik dengan perawatan yang tepat. Diantaranya yaitu:
Melatih autis mandiri
Berbagai jenis – jenis autis merupakan anak berkebutuhan khusus yang memang membutuhkan penanganan khusus juga. Untuk penanganan dan cara terapi anak autis di rumah orang tua harus menitik beratkan pada pendekatan dengan memaksimalkan potensi yang anak miliki. Sehingga dalam hal ini tentu saja peran orang tua akan sangat penting.
Terapi ini akan berhubungan dengan pendidikan khusus yang mengarah pada intervensi tingkah lalu anak. Tujuannya adalah untuk bisa memperbaiki bagaimana anak bisa melakukan aktivitas sosial, melakukan keterampilan secara mandiri dan juga meningkatkan kemampuan komunikasi anak baik secara verbal atau pun non verbal.
Selain itu dari berbagai macam terapi yang ada, orang tua juga sebaiknya memberikan pilihan terapi yang bisa meningkatkan kemampuan fungsional anak serta mengurangi gangguan dan juga hambatan autisme.
Berikut adalah beberapa terapi dirumah yang bisa Anda lakukan pada anak autis.
Mengatasi Autis dengan melatih anak disiplin seperti membuat aturan
Hal pertama yang bisa Anda lakukan pada anak autis dirumah adalah melatihnya untuk menjadi disiplin dengan membuat sebuah aturan yang harus dipatuhi baik untuk anak maupun untuk orang tua yang akan membimbingnya.
Banyak orang tua yang mungkin lebih memilih untuk berumah tangga dengan santai tanpa ada aturan. Namun tahukah Anda? Hal yang Anda lakukan akan berdampak pada anak apalagi pada anak autis. Anda mesti memahami bahwa anak autis harus bisa menjalani aturan yang ada di luar lingkungannya dengan baik.
Oleh sebab itu hal yang pertama harus diajarkan adalah betapa pentingnya sebuah peraturan orang tua. Anda bisa mulai mengatur keteraturan jadwal anak dari mulai bangun tidur hingga tidur lagi, biasakan anak untuk melakukannya tepat waktu, dengan begitu anak akan semakin terbiasa.
Anda juga bisa mencoba untuk membuat sebuah aturan misalnya saat dia akan makan apa yang harus ia lakukan dan tidak boleh ia lakukan. Ini menjadi salah satu terapi anak ADHD yang sangat baik terutama saat anak sudah agak lebih besar.
Mengatasi Autis dengan Melatih anak untuk bisa berkonsentrasi
Anak yang memiliki gangguan autis biasanya akan kesulitan untuk bisa berkonsentrasi. Mereka sangat mudah terganggu dengan lingkungan sekitarnya. Oleh sebab itu Anda bisa mulai mengajari anak bagaimana caranya berkonsentrasi dan juga mencoba beberapa terapi wicara untuk anak autis
Jangan mengajari untuk berkonsentrasi terlalu berat, Anda bisa mulai dengan yang sederhana terlebih dahulu. Misalnya saat Anda sedang membersihkan sesuatu, Anda bisa coba mengajak nya untuk ikut serta. Atau Anda bisa memberikan intruksi untuk melakukan suatu hal yang membuatnya akan bergerak, Anda bisa lihat seberapa konsentrasi kah anak untuk mendapatkan instruksi dengan benar.
Mengatasi Autis dengan Memberikan pujian pada anak
Saat Anda meminta bantuan pada anak autis, Anda bisa memberikannya pujian dengan begitu anak akan merasa sangat dihargai dan menyukai hal yang sedang ia lakukan. Jika yang dilakukannya positif? Tentu saja itu akan sangat baik untuknya. Menyelesaikan tugas atau sesuatu walaupun memang sangat sederhana dan sangat mudah dilakukan oleh anak normal, namun berbeda dengan anak autis. Mereka harus menyelesaikannya dalam waktu lama dan kemungkinan bisa sedikit bingung sehingga orang tua harus berkali-kali membantunya. Terapi perilaku untuk anak autis ini bisa membantu anak autis bisa bertingkah laku yang baik.
Saya adalah pejuang pangan organik, hal ini di karenakan banyaknya hal negativ yang saya rasakan jika tidak mengkonsumsi makanan organik, seperti daya tahan tubuh yang mudah drop dan lainnya