5 MANFAAT VCO UNTUK KUCING DAN CARA PENGGUNAANNYA

5 MANFAAT VCO UNTUK KUCING DAN CARA PENGGUNAANNYA

Manfaat VCO untuk Kucing – Sudah tahu tentang VCO atau virgin coconut oil? Bahasa Indonesianya, minyak kelapa murni. Apa itu VCO? Virgin Coconut Oil atau sering disingkat menjadi VCO adalah minyak kelapa murni yang terbuat dari bahan baku kelapa segar yang diambil minyaknya atau bagian kernelnya. Minyak ini kemudian diproses dengan proses pemanasan terkendali atau bahkan tanpa melalui proses pemanasan. Minyak kelapa murni tidak mengandung bahan kimia dan RDB (Refined, Bleached, and Deodorized) sehingga aman untuk dikonsumsi oral maupun digunakan untuk bagian luar tubuh.

Namun, tahukah Anda jika VCO tidak hanya dapat dimanfaatkan pada tubuh manusia? Ya, VCO merupakan minyak multifungsi yang bahkan bisa digunakan untuk merawat dan menjadi obat untuk kucing kesayangan Anda.

Mengutip dari kucingpedia.com, berikut merupakan manfaat VCO untuk kucing dan cara penggunaannya.

VCO untuk kucing

1. Menghilangkan bau

Meskipun kucing selalu menjilat badannya sendiri sebagai caranya ‘mandi’ (kecuali jika kucing sakit parah), tetapi ada kalanya kucing Anda berbau tidak sedap. Memandikan kucing pun sebaiknya tidak boleh terlalu sering, sekitar 2-3 minggu sekali saja.

Anda bisa mengoleskan VCO pada tubuh kucing agar terhindar dari bau tidak sedap. Wangi alami dari minyak kelapa murni memberikan bau yang menenangkan.

Selain diaplikasikan pada tubuh kucing, VCO juga dapat digunakan untuk membersihkan gigi  dan mulut kucing agar bersih dan tidak berbau. Anda tidak perlu khawatir jika VCO tertelan oleh kucing karena VCO aman, bahkan untuk konsumsi oral.

BACA JUGA: Khasiat VCO untuk Kesehatan Rambut dan Kulit Kepala

2. Melebatkan dan melembapkan bulu kucing

VCO terkenal sebagai bahan untuk melembapkan kulit dan melebatkan serta merawat rambut pada manusia. Tidak hanya terbatas di manusia, efek melembapkan VCO juga berlaku pada bulu kucing. VCO mengandung asam lemak jenuh berupa asam laurat yang mudah diserap oleh bulu kucing dan dapat membantu menyuburkan dan melembutkan bulu kucing.

Baca Juga : Manfaat VCO untuk Wajah. Ini yang Wajib Kamu Tahu

3. Menyembuhkan luka

Kucing Anda terluka karena dicakar oleh kucing lainnya? Atau karena kulitnya tergesek benda tajam (misal duri dan sebagainya) sehingga berdarah? Meskipun luka pada kucing tidak parah, tetapi jika tidak segera diobati, luka tersebut bisa menjadi sarang bakteri dan jamur yang akan menginfeksi dan memperparah luka. VCO dapat menjadi solusi untuk mengobati luka pada kucing.

Caranya, bersihkan luka pada kucing terlebih dahulu. Anda bisa menggunakan air hangat, air campuran antiseptik, atau dengan rivanol. Kemudian, olesi VCO pada luka kucing. Lakukan hal ini secara rutin, misal 2 – 3 kali dalam sehari hingga luka pada kucing membaik.

Baca Juga : Manfaat VCO untuk Luka Pada Kulit

4. Mencegah dan mengobati jamur

Kulit kucing rawan ditumbuhi jamur dan diinfeksi bakteri jika tidak dijaga kebersihannya. Masalah jamur merupakan salah satu masalah paling lumrah jika memelihara kucing. VCO dapat digunakan untuk membantu mencegah dan mengatasi penyakit kulit pada kucing. Kandungan asam laurat dan turunannya, monolaurin, dapat  membunuh patogen seperti bakteri, virus, dan jamur.

Caranya, cukup oleskan VCO secara rutin 2x sehari selama 3 hari di bagian yang berjamur. Biasanya, bulu yang berjamur akan mulai rontok pada 2-3 hari pemakaian. Lanjutkan hingga 2 minggu-1 bulan ke depan hingga jamur hilang dan bulu kucing tumbuh kembali. VCO juga dapat membantu melebatkan bulu kucing sehingga membantu bulu kucing tumbuh lebih cepat dan lebat. 

Baca Juga : Manfaat VCO untuk Merawat Gigi

5. Mengobati mencret

Selain dapat digunakan sebagai obat penyakit kulit, VCO juga dapat mengobati mencret pada kucing. Bagaimana caranya? Berikan 1 ml (kurang lebih 1/2 sendok teh) VCO untuk dikonsumsi oleh kucing. Jika mulut kucing susah dibuka, Anda dapat membeli suntikan kecil tanpa jarum atau pipet di apotek, lalu memberikan VCO lewat suntikan/pipet tersebut ke mulut kucing.

Setelah itu, jangan berikan makan pada kucing selama 12 jam. Untuk mengakali agar kucing tidak kelaparan, Anda bisa memberikan VCO di jam kucing banyak tidur/minim aktivitas. Tetap beri kucing minum agar tidak kekurangan cairan tubuh atau dehidrasi.

Jika mencret tak kunjung sembuh lebih dari 3 hari, kemungkinan kucing menderita sakit tertentu. Sebaiknya, segera periksakan kucing ke dokter hewan agar mendapat penanganan yang tepat.

 

Nah, itulah penjelasan 5 MANFAAT VCO UNTUK KUCING DAN CARA PENGGUNAANNYA. Semoga bermanfaat untuk kita semua. Jika anda sedang mencari VCO untuk kucing anda . Anda dapat memesannya di https://www.ekafarm.com/ atau silahkan hubungi whatsapp 0811-2650-296

 

VCO: SOLUSI ALAMI UNTUK BULU MATA LEBIH LENTIK DAN TEBAL

VCO: SOLUSI ALAMI UNTUK BULU MATA LEBIH LENTIK DAN TEBAL

Solusi bulu mata lentik dan tebal – Sahabat Eka Farm, punya keinginan untuk punya bulu mata lentik dan tebal? Tenang, keinginan itu bukan hal yang mustahil untuk terpenuhi. Jika mencari solusi yang alami, aman, dan praktis, jawabannya: minyak VCO (Virgin Coconut Oil) atau minyak kelapa murni.

Minyak kelapa murni kian populer di kalangan beauty enthusiast, terlebih bagi mereka yang menganggap dirinya seorang vegan. Khasiat minyak ini sudah tidak dipungkiri dalam dunia kecantikan, dari untuk menjaga kelembaban kulit wajah, menyehatkan rambut, hingga melentikkan dan menebalkan bulu mata. Sebelum membahas tentang khasiat VCO untuk bulu mata, sudah familiarkah sahabat Eka Farm dengan minyak yang kian populer ini?

Sekilas tentang Virgin Coconut Oil (VCO)

Virgin Coconut Oil atau sering disingkat menjadi VCO adalah minyak kelapa murni yang terbuat dari bahan baku kelapa segar yang kemudian diambil minyaknya atau bagian kernelnya. Minyak ini kemudian diproses dengan proses pemanasan terkendali atau bahkan tanpa melalui proses pemanasan. Minyak kelapa murni tidak mengandung bahan kimia dan RDB (Refined, Bleached, and Deodorized) sehingga aman untuk dikonsumsi oral maupun digunakan untuk bagian luar tubuh.

Minyak kelapa murni mengalami proses penyulingan, dikelantang, kemudian dihilangkan baunya. Proses penyulingan memastikan senyawa esensial dalam minyak kelapa murni tetap utuh. Kadar air dan asam lemak bebas dalam minyak kelapa murni tergolong rendah.

Bagaimana ciri-ciri fisiknya?

Pada suhu ruangan, VCO tidak berwarna (bening) dan memiliki bau yang harum sehingga Anda akan lebih nyaman dalam mengkonsumsinya.

Pemeliharaan protein dan kandungan asam lemak dalam VCO jadi kunci untuk melebatkan bulu mata

Sebuah studi yang membandingkan minyak mineral (mineral oil), minyak bunga matahari, dan minyak kelapa membuktikan bahwa hanya minyak kelapa lah yang mampu mengurangi kehilangan protein pada rambut (termasuk bulu mata). Salah satu fungsi protein yaitu untuk memperbaiki dan merawat jaringan tubuh, termasuk rambut kita sehingga jika protein mudah hilang, fungsi protein akan terganggu.

Minyak kelapa juga mengandung asam lemak jenuh berupa asam laurat yang mempermudah penyerapan ke dalam batang rambut sehingga kelembaban bulu mata terjaga serta terhindar dari kerusakan. Selain itu, asam laurat juga merupakan stimulan pertumbuhan sel baru sehingga kerontokan bulu mata dapat berkurang dan memberi kesan bulu mata yang lebih tebal.

Deep conditioning oleh VCO dapat membuat bulu mata terlihat lentik alami

Layaknya fungsi VCO untuk menjaga kesehatan dan melembabkan rambut, VCO juga dapat memberikan fungsi deep conditioning untuk bulu mata. Proses deep conditioning ini menjaga kelembaban bulu mata sehingga membuatnya tampak lebih sehat, lembut, berkilau, dan lentik.

Tips pengaplikasian VCO untuk bulu mata

Pengaplikasian VCO ke bulu mata sangatlah mudah. Pertama, pastikan Anda sudah membersihkan wajah dan bulu mata sebelum mengaplikasikan VCO. Kemudian, olesi bulu mata Anda dengan VCO secara rutin sebelum tidur. Hal-hal lain yang perlu Anda perhatikan yaitu:

  • Jangan aplikasikan VCO terlalu banyak. Cukup pakai VCO seperlunya.
  • Selama Anda rutin mengaplikasikan VCO, hindari penggunaan produk-produk lain untuk bulu mata yang dapat menyebabkan iritasi ataupun alergi.
  • Sabar! Sahabat Eka Farm, tolong jangan berharap hanya dengan sekali dua kali atau seminggu pengaplikasian VCO, hasilnya langsung terlihat. VCO adalah solusi alami, bukan instan. Butuh kesabaran dan konsistensi untuk rutin mengaplikasikan VCO dan menunggu hasilnya.

Nah, sekarang sahabat Eka Farm pasti sudah lebih mengerti manfaat VCO untuk kesehatan bulu mata, kan? Daripada investasi skin care untuk anggota tubuh satu ini yang mahal, atau sering pakai maskara yang dapat merusak (jika tidak diikuti perawatan), lebih baik cari solusi alami yang aman dalam jangka panjang. Ingat, gunakan VCO yang 100% organik untuk memastikan keamanannya bagi kesehatan bulu mata serta untuk mencegah adanya komposisi yang menyebabkan reaksi alergi ataupun iritasi. Yuk, cek VCO dari Eka Farm yang sudah terjamin organik.

VCO SEBAGAI PANANGKAL VIRUS CORONA

VCO SEBAGAI PANANGKAL VIRUS CORONA

VIRUS CORONA

Hari yang cerah ya mom’s… semoga mom’s dan keluarga senantiasa dalam kebahagiaan yang tidak pernah jenuh dan hati yang penuh syukur tanpa lisan yang tak mudah mengeluh. Aamiin …

Baik lah mom’s, hari ini kita akan coba berbagi ilmu untuk mom’s semua, masih terkait hal yang berhubungan dengan si virus corona. Si dia yang membuat hati kita ketar-ketir, dan senantiasa dag-dig-dug ndak karuan setiap kali mendapat kabar terkini tentang perkembangannya di bumi pertiwi.

Bagaimana tidak, hanya dalam waktu kurang dari 1 bulan virus corona sudah berhasil menginvasi sebanyak 2.738 dengan 221 kematian dan 204 dinyatakan sembuh. Sedihnya lagi, dari 221 kematian 20 diantaranya adalah para tenaga medis khususnya para dokter dan perawat yang menjadi garda terdepan melawan pademi virus corona. Semoga mereka semua medapatkan posisi terbaik disisi Allah swt, aamiin.

Pada artikel sebelumnya, saya sudah menuliskan bahwa covid-19 belum ditemukan vaksin dan obatnya. Namun pencegahan penyebaran dan penularan virus corona bisa dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya dengan meningkatkan imunitas atau daya tahan tubuh mom’s.

Mengapa Harus Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

Sebenarnya yang dimaksud dengan imunitas atau daya tahan tubuh adalah kemampuan tubuh untuk bereaksi melawan berbagai gangguan yang mengancam kesehatan serta kenyamanan tubuh oleh sebab apapun. Bisa zat fisik, zat kimia dan atau microorganisme seperti bakteri, jamur, virus termasuk cirus corona.

Jadi mom’s, ketika ada kuman (termasuk virus corona) masuk ke dalam tubuh (baik melalui penularan dari binatang ke manusia atau manusia ke manusia) maka secara otomatis tubuh akan mengenalinya sebagai musuh yang harus dimunahkan. Sistem pertahanan tubuh manusia segera membentuk gugus perlindungan, salah satunya dengan mengaktifkan sel darah putih untuk melakukan perlawanan. Apabila daya tahan tubuh kuat maka ia akan menang, dan tubuh akan berangur sehat dan membaik seperti semula.

Banyak hal yang bisa dilakukan untuk meningkatkan imunitas tubuh mom’s seperti; rajin berolah raga, kosumsi makanan sehat, vitamin, protein serta menambah suplemen penolak virus seperti kunyit, temulawak, jahe, jinten hitam, siri, virgin coconut oil (VCO) dan lainnya.

Apaan Tuh VCO ?

VCO merupakan minyak kelapa murni yang dalam bahasa inggris disebut dengan Virgin Coconut Oil atau sesuai trendnya di sebut VCO. Bahan baku VCO adalah buah kelapa segar yang diambil minyaknya atau kernelnya, lalu diproses dengan pemanasan terkendali atau bahkan tanpa pemanasan sama sekali, tanpa bahan kimia dan RDB (Refined, Bleached, and Deodorized). Maknanya VCO adalah minyak yang disuling, dikelantang dan dihilangkan baunya. Dengan metode penyulingan seperti ini akan membuat kandungan senyawa esensial yang dibutkan tubuh tetap utuh.

Minyak kelapa murni atau VCO merupakan modifikasi prosespembuatan minyak kelapa sehingga dihasilkan produk dengan kadar air dan kadar asam lemak bebas yang rendah, warnanya bening, baurnya harum, serta mempuyai daya simpan yang cukup lama, yaitu lebih dari 12 bulan. Jadinya awet mom’s.

Apakah Minyak VCO Bermanfaat?

Minyak kelapa murni atau VCO memang tidak mengandung banyak mikronutrien moms’ tetapi VCO mengadung zat besi yang dapat memperbaiki anemia atau kekurangan sel darah merah. VCO juga mengandung vitamin K yang dapat membantu pembekuan darah, dan mengandung vitamin E yang berfungsi sebagai antioksidan yang mencegah terjadinya kerusangan sel akibat radikal bebas.

Banyak studi menunjukkan VCO ini merupakan makanan paling sehat di dunia. Tidak hanya bermanfaat, ternyata VCO juga sangat baik digunakan untuk perawatan kulit. Ayo mom’s tunggu apalagi, segera konsumsi VCO agar tampil glowing…

Virgin Coconut Oil (VCO) ternyata memiliki kadungan asam laurat, asam karpat dan asam kaprilat yang memiliki sifat antimikroba, antioksidan, antijamur, dan antibakteri. Selain dalam VCO, Asam laurat hanya dapat kita jumpai pada ASI manusia. Keduanya memiliki fungsi yang sama, yaitu meningkatkan daya tahan tubuh dan mengancurkan bakteri dan virus berbahaya.

Bagaimana Minyak VCO Bisa Menangkal Virus Corona

Jadi begini mom’s, sejatinya virus corona itu rentan menyerang manusia yang memiliki daya tahan tubuh sedang lemah. Sehingga manusia sangat perlu mengkonsumsi makanan dan minuman yang dapat meningkatkan imunitas atau daya tahan tubuh. Salah satunya dengan minyak kepala murni atau VCO.

Banyak penelitian yang berhasil membuktikan bahwa bahan ini dapat meningkatkan sistem imun tubuh atau dalam bahasa ilmiahnya sebagai immune booster. Ketika asam lemak lauric acid masuk ke dalam tubuh, ia akan diubah menjadi monolaurin acid. Zat inilah yang berfungsi sebagai immune booster, salah satunya dengan memicu aktivitas penolakan teradap virus (termasuk vrus corona). Hal ini merupakan cara yang cukup simpel untuk langkah pencegahan terhadap virus corona melalui anorobik (tanpa oksigen) alias ditutup. Jika dilihat dari prinsipnya, maka hal ini pernah digunakan untuk pengobatan hepatitis (virus) dan hasilnya pasien bisa sembuh, serta pengobatan hiv (virus) juga terbukti efektif.

Bahkan Filipina sudah mulai melakukan penelitian lebih lanjut berkaitan dengan kemungkinan manfaat VCO pada pasien covid-19, disamping obat yang telah diberikan oleh tim medis.

Beberapa waktu yang lalu, media sosial dihebohkan dengan berita yang datangnya dari seorang motivator bisnis Tung Desem Waringin. Dia mengumumkan dirinya positif terinfeksi virus corona. Selama menjalani perawatan di rumah sakit, Tung sudah mengkonsumsi sejumlah obat-obatan yang diberikan tim medis.

Sampai pada suatu kondisi dimana tubuhnya terasa menggigil, Tung akhirnya memutuskan minum VCO. Setelah kurang lebih 2,5 jam kemudian ia mulai buang air besar  (BAB) berupa cairan yang disertai minyak berwarna kekungan sebanyak 3 kali.

Setelah tubuhnya terasa nyaman, Tung kembali mengkonsumsi VCO dengan diselingi minum air putih kurang lebih 3,5 liter dalam sehari. Sampai keesokan harinya, sudah tidak mengalami BAB cair dan berminyak lagi meskipun Tung masih melanjutkan minum VCOnya. Tung pun mulai merasa perubahan kondisi kearah yang lebih baik. Seingga ia minta pada dokter untuk digenjot lebih banyak dengan infus acemtra agar semakin cepat pulih. Tetapi tim dokter menolaknya, dengan alasan kondisi kesehatan Tung sudah sangat baik.

Bagaimana mom’s, apakah masih memerlukan tambahan informasi lebih tentang VCO?… Semoga pengalaman Tung Desem Waringin bisa menginspirasi kita.

Mulai sekarang pastikan bahwa di rumah selalu tersedia VCO untuk meningkatan daya tahan tubuh pada diri dan keluarga agar dapat bertahan dari penyebaran virus corona. Aamiin… Wallahu’alam…

Khasiat VCO untuk Kesehatan Rambut dan Kulit Kepala

Khasiat VCO untuk Kesehatan Rambut dan Kulit Kepala

ekafarm.com – Berbagai masalah sering muncul pada kulit kepala dan rambut. Masalah yang sering muncul seperti gatal pada kulit kepala, atau bahkan rambut rontok maupun mudah patah. Gatal pada kulit kepala tidak selalu disebabkan karena kulit kering atau ketombe, bisa juga disebabkan oleh adanya kutu. Rasa gatal yang sangat dan terlalu sering bisa mengakibatkan reaksi alergi pada kulit di sekitar kepala, seperti telinga, leher, dsb. Selain menimbulkan rasa gatal, kulit kepala yang kering juga menyebabkan rambut mudah rontok maupun patah karena rambut kekurangan nutrisi. Perawatan rambut yang berlebihan seperti keramas, creambath, mengecat, mencatok, juga bisa merusak bagian rambut yang disebut kutikula sehingga bagian tengah rambut berkurang perlindungannya. Hal ini menyebabkan rambut kehilangan beberapa protein berserat yang membuat rambut menjadi tipis, kusam, rapuh dan rentan terhadap kerusakan.

Tentu kita sudah tidak asing lagi dengan minyak kelapa murni atau minyak kelapa dara. Minyak kelapa murni atau biasa disebut VCO (Virgin Coconut Oil) dibuat dari bahan baku kelapa segar, diambil minyaknya atau kernel-nya, diproses dengan pemanasan terkendali atau tanpa pemanasan sama sekali, tanpa bahan kimia dan RDB sehingga kandungan senyawa-senyawa esensial yang dibutuhkan tubuh tetap utuh. kandungan utama dalam minyak kelapa murni adalah asam laurat yang memiliki sifat antibiotik, anti bakteri dan jamur.

VCO untuk kesehatan kulit kepala dan rambut :

  • Pencegahan kutu

Suatu penelitian sederhana menemukan bahwa ketika dikombinasikan dengan adas manis dalam semprotan, VCO 40% lebih efektif untuk mengobati kutu dibandingkan bahan kimia permethrin.

  • Perlindungan dari sinar matahari

Filter UV dapat membantu melindungi rambut dari kerusakan akibat sinar matahari. Beberapa penelitian telah menemukan VCO memiliki SPF 8, jadi menaruhnya di rambut Anda bisa berguna.

  • Perawatan ketombe

Ketombe dapat disebabkan oleh pertumbuhan jamur pada kulit kepala. Asam laurat dalam VCO memiliki sifat antijamur sehingga diduga dapat mengobati ketombe. Selain untuk dewasa, VCO juga bermanfaat untuk mengatasi cradle crap atau kerak kepala pada bayi (link artikel manfaat VCO untuk bayi).

  • Pencegahan kerontokan rambut

Perawatan berlebihan dapat merusak batang rambut, yang dalam kondisi ekstrim dapat menyebabkan kerontokan rambut. VCO dapat membantu menjaga kesehatan dan mencegah kerontokan rambut.

Penggunaan VCO harus dengan kadar yang tepat. Penggunaan VCO yang berlebihan dapat menyebabkan penumpukan minyak pada rambut dan kulit kepala sehingga membuat rambut tampak berminyak dan kusam terutama pada rambut yang sangat halus.

Baca Juga:

Bunda wajib tahu! Obat Sariawan Bayi dari Bahan Alami

Bunda wajib tahu! Obat Sariawan Bayi dari Bahan Alami

ekafarm.com – Bagi setiap orang tua, mencari obat sariawan bayi mungkin menjadi salah satu hal yang perlu dilakukan ketika buah hati mendadak tidak mau minum, makan, serta menyusui. Hal ini karena salah satu gejala sariawan adalah ketika bayi tiba-tiba menjadi rewel dan mudah menangis, terutama ketika ada benda yang masuk ke dalam mulutnya. Untuk itulah, ketika bayi mengalami gejala tersebut, sebaiknya Anda segera memeriksa kondisi mulut bayi di bagian bibir, gusi, dan bagian dalam pipi.

Obat Sariawan Bayi yang Ampuh Meredakan dan Menyembuhkan Sariawan

Berbicara tentang sariawan, ada beberapa jenis obat sariawan bayi yang dapat Anda gunakan. Obat-obat yang akan dijelaskan pada kesempatan kali ini merupakan obat alami yang mudah didapatkan sehingga Anda pun lebih mudah memberikan penanganan tepat untuk masalah sariawan yang dialami oleh buah hati Anda. Adapun beberapa obat tersebut adalah sebagai berikut:

1. Minyak Kelapa
Seperti yang kita tahu, minyak kelapa merupakan salah satu obat alami yang dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit, salah satunya adalah sariawan. Tak hanya itu saja, minyak kelapa pun memiliki fungsi untuk mencegah munculnya jamur Candida yang menjadi penyebab utama penyakit sariawan.

VCO merupakan salah satu jenis minyak kelapa. Bunda bisa cek di www.ekafarm.com untuk detail nya.

vco

2. Es Batu
Obat sariawan bayi yang selanjutnya adalah dengan menggunakan es batu. Bahan alami yang satu ini memiliki manfaat untuk meredakan dan menghilangkan rasa sakit berlebih yang muncul akibat sariawan.
Cara yang dapat Anda lakukan ketika menggunakan es batu sebagai obat sariawan bayi adalah dengan membungkus bongkahan es dalam kain lembut. Setelah itu, tempelkan es batu tersebut pada bagian yang terserang sariawan. Jangan terlalu ditekan agar tidak muncul rasa sakit berlebih pada bayi.

3. Air KelapaSelain minyak kelapa, obat sariawan bayi yang dapat Anda manfaatkan adalah air kelapa. Obat yang satu ini juga terbukti efektif dalam menyembuhkan sariawan secara cepat. Dalam penggunaan air kelapa untuk menyembuhkan sariawan, Anda dapat memberikan satu sendok makan air kelapa sebanyak 2 kali sehari pada bayi.

4. Jemur Bayi pada Sinar Matahari Pagi
Cara selanjutnya adalah dengan menjemur bayi dengan sinar matahari pagi. Hal ini karena jamur Candida sebagai penyebab utama munculnya sariawan akan dapat dihilangkan dengan mudah. Untuk itu, Anda dapat menjemur bayi di pagi hari selama 3 hingga 5 menit. Selama menjemur bayi, biarkan mulut bayi terbuka sehingga bakteri yang ada di dalamnya pun mati.

Baca Juga:

Khasiat Virgin Coconut Oil Untuk Kesehatan

Khasiat Virgin Coconut Oil Untuk Kesehatan

ekafarm.com – Minyak kelapa murni atau virgin coconut oil adalah minyak kelapa yang dibuat dari bahan baku kelapa segar, diambil minyaknya atau kernel-nya. Diproses dengan pemanasan terkendali atau tanpa pemanasan sama sekali, tanpa bahan kimia dan RDB. Penyulingan minyak kelapa tersebut berakibat kandungan senyawa-senyawa esensial yang dibutuhkan tubuh tetap utuh. Virgin Coconut Oil (VCO) adalah modifikasi proses pembuatan minyak kelapa sehingga dihasilkan produk dengan kadar air dan kadar asam lemak bebas yang rendah. Berwarna bening, berbau harum, serta mempunyai daya simpan yang cukup lama yaitu lebih dari 12 bulan.

Berikut ini beberapa manfaat virgin coconut oil untuk kesehatan :

Meningkatkan kekebalan tubuh

Di dalam tubuh manusia asam laurat diubah menjadi monolaurin. Seperti kebanyakan monoasilgliserol lainnya, monolaurin dapat digunakan sebagai emulsifier non ionik dalam industri pangan dan farmasetikal karena memiliki aktivitas antimikroba yang cukup tinggi. Ia memiliki kemampuan untuk membunuh berbagai patogen host berbahaya dalam tubuh, sehingga merupakan cara yang efektif untuk membantu mengobati atau mencegah infeksi, virus, gangguan pencernaan dan penyakit kronis.

Kesehatan kardiovaskular

Walaupun minyak kelapa merupakan lemak jenuh, beberapa studi menemukan bahwa memakan virgin coconut oil dapat mengurangi resiko tinggi kolesterol dan serangan jantung. Para peneliti menemukan, kaum Polinesia yang memiliki pola makan sangat tinggi akan minyak kelapa memiliki kolesterol yang rendah. Dan rendahnya kasus serangan jantung dibandingkan dengan orang-orang lainnya di New Zealand yang tidak banyak mengkonsumsi minyak kelapa.

Mengobati jerawat

Sifat bakterisida kuat asam laurat dapat digunakan secara efektif dan alami mengobati jerawat. Penelitian telah menunjukkan bahwa asam laurat bekerja sebagai metode pengobatan antibiotik terhadap bakteri Propionibacterium yang menyebabkan jerawat pada kulit. Dan manfaat ini datang tanpa efek samping seperti kemerahan, pembengkakan, mengupas dan kekeringan.

Untuk memperoleh khasiat tersebut, virgin coconut oil dapat digunakan sebagai pengganti minyak goreng atau dioleskan langsung sebagai obat jerawat.

Baca Juga:

VCO mampu mengatasi bibir pecah-pecah

VCO membantu merawat bekas jahitan agar cepat kering

Silahkan Buktikan Obat Alami untuk Bibir Pecah-Pecah

Silahkan Buktikan Obat Alami untuk Bibir Pecah-Pecah

ekafarm.com – Bibir pecah-pecah sangat mengganggu penampilan. Sebab bibir yang pecah-pecah dalam kondisi yang lebih parah akan berdarah dan menimbulkan rasa perih pada bibir. Harus dicari obat bibir pecah-pecah yang dapat membantu mengembalikan kondisi bibir lembab kembali.

Kebiasaan yang sering dilakukan orang saat bibirnya kering dan pecah adalah menjilatnya dengan air liur, padahal hal tersebut bukan solusi, justru semakin memperparah kondisi keringnya bibir. Disarankan untuk Anda agar tidak meratakan liur di bibir saat kering.

Penyebab bibir kering ini biasanya karena kondisi cuaca, dehidrasi, kurangnya nutrisi hingga paparan zat kimia yang membuat kulit bibir alergi. Diperlukan obat bibir kering pecah-pecah yang dapat mengatasinya.

Obat Bibir Pecah-Pecah dan Kering dari Bahan Alami

Berikut ini beberapa cara mengatasi bibir yang kering dan pecah-pecah tersebut:

  1. Mengkonsumsi air putih

Jaga asupan air dalam tubuh Anda untuk mengurangi resiko kulit kering hingga bibir pecah-pecah. Minumlah air putih sesuai dengan kebutuhan tubuh setiap harinya.

  1. Menggunakan madu murni

Madu merupakan bahan alami yang digunakan orang untuk melembabkan kulit, termasuk juga kulit bibir. Oleskan madu di bibir setiap hari. Selama terapi pastikan Anda menghentikan penggunaan lipstik lebih dulu.

  1. Gel lidah buaya

Gel ini rasanya dingin dan mampu mengatasi masalah memar atau luka pada kulit.Gunakan gel tersebut dengan mengoleskannya seperti pada madu.

      4. Mengkonsumsi buah dan sayur

Kulit bibir juga merupakan bagian dari kulit tubuh yang akan terjaga kondisi dengan memperbanyak konsumsi buah dan sayur yang kaya vitamin.

       5. Scrub Gula Putih

Untuk mengatasi bibir yang kering dan pecah-pecah, Anda juga bisa menggunakan scrub bibir alami, yakni terbuat dari gula putih dan madu.Oleskan ke bibir secara rutin setiap hari untuk mengembalikan kelembaban dan kecerahan warna kulit bibir Anda

Tambahan untuk obat bibir pecah – pecah dari saya, gunkan VCO (Virgin Voconut Oil). Ini juga merupakan obat alami dari minyak kelapa yang di proses secara alami juga tanpa dipanaskan. aman untuk dewasa serta anak-anak. Bisa didapatkan di Toko EkaFarm, atau klik DISINI

Manfaatkan Kulit Jeruk Sebagai Obat Jerawat Anda

Manfaatkan Kulit Jeruk Sebagai Obat Jerawat Anda

Ekafarm.com – Telah banyak diketahui orang buah jeruk itu kaya akan vitamin C nya. Akan tetapi tak banyak yang tahu bahwa kulit jeruk juga tak kalah bermanfaat dibanding buahnya.
Salah satu kegunaannya yang paling dikenal adalah untuk menyehatkan dan mencerahkan kulit. Bahkan, tidak sedikit pula yang menggunakan kulit jeruk untuk jerawat. Namun, benarkah kulit jeruk bisa mengatasi masalah jerawat?

Kandungan dalam kulit jeruk yang dapat mengatasi jerawat.

Pasalnya, kulit jeruk mengandung berbagai senyawa seperti hesperidin dan polymethoxyflavones yang bersifat antioksidan. Jika Anda pernah bertanya-tanya mengapa kulit jeruk terasa pahit, jawabannya adalah tingginya kandungan beragam senyawa antioksidan yang bermanfaat ini.

Kulit jeruk juga mengandung cukup vitamin A, vitamin B, serat, dan berbagai jenis mineral. Penggunaannya pada kulit pun disinyalir dapat merangsang pertumbuhan sel-sel baru kulit wajah. Kombinasi berbagai kandungan bermanfaat inilah yang dapat membantu Anda mengatasi masalah jerawat secara alami.

Bagaimana cara  menggunakan kulit jeruk untuk mengatasi jerawat?

Berikut di antaranya:

1. Membuatnya menjadi pasta kulit jeruk
Untuk membuatnya menjadi pasta kulit jeruk, ambil beberapa kulit jeruk dan keringkan di bawah sinar matahari selama seharian.Lalu, haluskan kulit jeruk hingga menjadi bubuk yang halus. Tambahkan VCO sedikit demi sedikit hingga teksturnya menjadi lunak seperti pasta. Barulah kulit jeruk bisa digunakan seperti masker.

2. Memeras cairan dari kulit jeruk
Pisahkan kulit jeruk dari buahnya, lalu peras dengan segera. Gunakan kapas kecil, lalu totolkan pada area jerawat. Lakukan selama beberapa hari, dan Anda akan mendapatkan hasilnya.

3. Membuat masker kulit jeruk, madu dan vco
Masker ini dapat membantu menghilangkan kemerahan dan luka bekas jerawat. Caranya, campurkan bahan utama bubuk kulit jeruk, madu, dan vco. Kemudian, Anda dapat langsung mengoleskannya pada wajah.

Wajah Anda akan kembali bersih tanpa jerawat dan juga wajah bisa menjadi putih.

Jadi, benarkah kulit jeruk bisa mengatasi jerawat? Dengan penggunaan yang tepat, Anda dapat mengoptimalkan potensi kulit jeruk sebagai salah satu solusi alami dari permasalahan kulit wajah Anda.

Baca Juga:

Tips Merawat Alis Agar Tetap Sehat dan Tak Mudah Rontok

Tips Merawat Alis Agar Tetap Sehat dan Tak Mudah Rontok

Ekafarm.com – Tidak melulu soal menggambar alis yang harus lihai. merawat alis juga sama pentingnya dengan merawat bulu mata atau rambut.
Kenapa? karena kerap kali rambut alis kita bisa rontok dan mengalami kebotakan jika dibiarkan tanpa perawatan khusus. Oleh karenanya jaga selalu alis kita agar tetap sehat dan tumbuh tebal dengan semestinya. Yuk simak beberapa tips merawat alisnya.

Tips merawat alis agar tetap sehat dan tebal.

Alis mata termasuk salah satu bagian wajah yang sangat penting. Bagaimana tidak, sekarang ini banyak orang bahkan tidak percaya diri keluar rumah tanpa membentuk alisnya dengan bantuan produk riasan. Penggunaan produk riasan yang terlalu sering ini perlu diimbangi dengan perawatan yang tepat agar alis tetap sehat dan tebal alami. Berikut cara merawat alis yang benar:

1. Biarkan tumbuh dengan sempurna
Banyak orang tak tahan untuk mencabut alisnya saat mulai tumbuh lebat tak beraturan.Akan tetapi, coba usahakan untuk tidak terus-menerus mencabutinya. Setidaknya berilah jeda 2 sampai 3 bulan setelah cabut alis terakhir.

2. Sisir alis dengan rutin
Jangan hanya menyisir alis ketika hendak membentuknya. Mulai sekarang, sikatlah alis Anda dengan kuas khusus untuk membantu kulit mati di bawah alis terkelupas dan meningkatkan aliran darah di sekitarnya.

3. Makan makanan bernutrisi
Selain baik untuk kesehatan, makanan bernutrisi tinggi seperti biotin dan zinc mampu meningkatkan pertumbuhan rambut, kulit, dan kuku. Tak hanya itu, protein juga bisa membantu alis tumbuh lebih tebal.
Beberapa vitamin dan mineral lain yang membantu kesehatan serta pertumbuhan alis, yaitu vitamin E, B12, dan asam lemak omega 3.

4. Cabut alis setelah mandi
Cara mudah untuk merawat alis tetap rapi dan berbentuk bagus memang dengan mencabutnya. Namun, pastikan Anda mencabut alis setelah mandi. Sebab, saat mandi, terutama dengan air hangat, pori-pori tubuh akan terbuka.

5. Tidak mengoleskan produk perawatan kulit wajah ke alis
Produk perawatan kulit wajah yang dioles ke alis ternyata bisa merusaknya secara perlahan. Cara yang dikira bisa merawat alis ini, justru menyebabkan rontok dan menghambat pertumbuhannya.

6. Oleskan Minyak kelapa secara rutin
Mengoleskan minyak kelapa atau VCO agar kulit dan rambut alis tetap sehat dan lembab.

Mitos atau Fakta, Jarang Keramas Menyebabkan Infeksi Kulit Kepala?

Mitos atau Fakta, Jarang Keramas Menyebabkan Infeksi Kulit Kepala?

Ekafarm.com – Rambut sehat dan kuat itu pastinya harus memiliki kulit kepala yang sehat juga. Untuk itu, kebersihan rambut dan kulit kepala harus diperhatikan. Lalu, bagaimana jika Anda jarang keramas? Benarkah bisa menimbulkan infeksi kulit kepala?

Infeksi kulit kepala adalah masalah umum yang dihadapi semua kalangan, mulai dari orang dewasa hingga anak-anak. Biasanya terjadi akibat masuknya bakteri atau jamur pada folikel rambut yang rusak. Infeksi ini menimbulkan beragam gejala, umumnya kemerahan, gatal, dan lenting berisi nanah.

Benarkah jarang keramas menyebabkan infeksi kulit kepala?

Ada beberapa jenis infeksi kulit kepala, di antaranya kurap, folikulitis, dermatitis seboroik, impetigo, atau infeksi jamur ragi candida. Semua penyakit tersebut bukan hanya menimbulkan rasa gatal parah yang mengganggu aktivitas, tapi juga kebotakan sehingga mengurangi penampilan Anda. Sebenarnya, apa penyebab infeksi ini? Apakah jarang keramas adalah satu penyebabnya?

Karena jenisnya cukup banyak, penyebab infeksi pada kulit kepala ini juga beragam. Salah satunya karena kurangnya menjaga kebersihan rambut dan kulit kepala, seperti jarang keramas. Ya, kurap di kulit kepala (tinea capitis) contohnya.

Jika Anda jarang keramas, keringat dan kotoran akan menumpuk di kulit kepala. Akibatnya, jamur akan berkembang dengan pesat dan menyebabkan infeksi. Selain jarang keramas, kondisi rambut yang cenderung lembap dan adanya luka terbuka di kepala juga bisa menyebabkan tinea capitis.

Selain tinea capitis, infeksi jamur ragi candida juga disebabkan oleh jamur. Hanya saja, bukan terjadi karena jarang keramas, melainkan karena paparan zat kimia dari produk pembersih rambut yang mengganggu keseimbangan jamur di kulit kepala. Penggunaan obat-obatan tertentu, pola makan yang tidak sehat, kondisi medis tertentu juga bisa jadi penyebab lainnya.

Oleh karena nya jika ingin mempunyai rambut yang sehat dan kuat Anda harus memperhatikan hal seperti diatas. Nah apabila sudah terlanjur kena infeksi lalu bagaimana?

Saya ada solusinya. Obat alami dari bahan-bahan alami juga ini ampuh membasmi infeksi kulit rambut Anda. Caranya, ambil beberapa irisan lidah buaya. Ambil gel nya kemudian campurkan dengan VCO atau minyak kelapa murni. Kemudian oleskan ke setiap sudut kulit rambut, dan diamkan beberapa menit. Bilas dan keramas. Lakukan ini setiap hari sampai kulit kepa Anda kembali normal.